Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Agustus 22, 2013

Hal-Hal Yang Membatalkan Ke Islaman

Segala puji untuk Allah  Sub h anahu wa Ta’ala  yang telah memberikan hidayah kepada hamba-hamba-Nya dalam mentaati perintah-Nya dan meninggalkan larangan-Nya. Shalawat beserta salam tercurahkan kepada Rasulullah  shallallahu ‘alaihi wa sallam , keluarganya, para sahabatnya dan orang-orang mengikutinya dengan kebaikan sampai Hari pembalasan. Sesungguhnya sebagai seorang Muslim wajib baginya untuk berpegang teguh dengan agamanya, dengan mempelajari, memahami, menghayati dan mengamalkannya dalam kehidupan sehari-hari. Sebagai seorang muslim Allah  ‘Azza wa Jalla  mewajibkan bagi setiap muslim untuk masuk kedalam agama Islam ini secara menyeluruh (Kaffah) dalam semua aspek, baik aspek aqidah, ibadah, mu’amalah serta akhlak sebagaimana seruan Allah  Sub h anahu wa Ta’ala  di dalam Al-Qurân: “Wahai orang-orang yang beriman masuklah kamu ke dalam Islam secara keseluruhannya dan janganlah kamu mengikuti langkah-langkah syetan, sesungguhnya syetan itu adalah musuh yang nyata bagimu”. (