Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Maret 16, 2016

Tanggapan Bupati Tentang Karang Taruna di Purwakarta Jadi Calo Tenaga Kerja

Bupati   Purwakarta   Dedi Mulyadi memerintahkan agar seluruh organisasi Karang Taruna di   Purwakarta , tidak lagi jadi calo   tenaga kerja . Pernyataan itu menanggapi banyaknya keluhan warga yang ketika hendak melamar, diharuskan membayar sejumlah uang. Bahkan, mekanisme lamaran kerja harus lewat karang taruna. "Ini kan konyol. Masa organisasi pemuda, namanya karang taruna jadi calo   tenaga kerja . Enggak boleh lagi karang taruna jadi calo   tenaga kerja ," ujar Dedi di Pendopo Pemkab   Purwakarta , Rabu (15/3). Kondisi itu kata dia justru hanya menimbulkan diskriminasi bagi warga. Bahkan, menurutnya aktifitas karang taruna mencoreng nama baik Kabupaten   Purwakarta . "Enggak bener kalau karang taruna usahanya kaya gitu. Makanya saya sudah tugaskan Disnaker untuk memperbaiki sistem perekrutan   tenaga kerja ," ujarnya.   Jabar Tribunnews

Kemenpora RI Menantang Kreatifitas Sobat Cipta Maskot Asian Games 2018.

Kemenpora RI